News Update :
Home » » Menjelang Bulan Suci Ramadhan PWI Inhil Gelar Sunat Masal

Menjelang Bulan Suci Ramadhan PWI Inhil Gelar Sunat Masal

Penulis : Jumpar Ampat on Senin, 23 Juni 2014 | 17.15

TembilahanNews-Indragiri Hilir (Global) - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Indragiri Hilir Gelar sunatan massal jelang bulan suci Ramadhan 1435 H.
Ketua PWI Kabupaten Inhil, Muhammad Yusuf menyampaikan, kegiatan sunatan massal ini sebagai bentuk kepedulian organisasi pers ini kepada warga Tembilahan, khususnya anak-anak yang berada di sekitar Kantor PWI Kabupaten Inhil di Jalan Telaga Biru Tembilahan.

'Kegiatan sunatan massal ini dalam rangka peringatan Hari Pers Nasional Tahun 2014, Hari Ulang Tahun PWI ke-68, Milad Inhil ke 49 dan menyambut bulan suci Ramadan 1435 H,' Kata Ketua PWI Kabupaten Inhil, Muhammad Yusuf kepada wartawan, Selasa (17/6) belum lama ini.


Kegiatan sosial ini dilaksanakan di Kantor PWI Kabupaten Inhil di Jalan Telaga Biru Tembilahan dan diikuti 20 anak-anak. Peserta sunatan massal nantinya juga akan diberikan bantuan sarung dan uang saku kepada anak - anak tersebut.

'Ini merupakan kerjasama PWI Kabupaten Inhil dengan para donatur yang peduli dengan kegiatan sosial ini,' katanya.

Kegiatan sunatan massal ini akan direncanakan dilaksanakan pada tanggal 25 Juni mendatang dengan mendatangkan tenaga medis dari RSUD Puri Husada.(MP)


Infoinhil.com
Bagikan berita ini :

Posting Komentar

 photo salamramadhan_zpsb2a1e2c0.jpg
 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2014. Tembilahan News . All Rights Reserved.
Design Template by panjz-online | Support by creating website | Powered by Blogger